1/15/17

BERIKUT 7 NEGARA PEMBUAT PONSEL TERBAIK DI DUNIA (2018) | "Bukan Amerika Saja Loh"


Smartphone kini mungkin menjadi barang yang wajib dimiliki oleh sabagian banyak orang, tak peduli orang dewasa, remaja, ataupun anak anak, sudah menganggap smartphone barang yang wajib dimiliki untuk menunjang kebutuhan hidup. Alhasil kini smartphone teknologinya terus berkembang, baik dari segi fisik/desain, fitur menarik, spesifikasinya. Yang tentunya membuat kita kini sulit untuk memilihnya untuk dijadikan barang wajib kita.
 

Persaingan kini semakin ketat karena meningkatnya kebutuhan akan smartphone, membuat beberapa produsen smartphone berlomba lomba menunjukan smartphone andalannya dengan beragam fitur, spesifikasi, bentuk dan segala macam agar buyer tertarik untuk membelinya. Setiap minggu ada saja vendor yang merilis smartphone baru, bukankah ini adalah bukti bahwa pasar smartphone kini sudah sangat berkembang dan dapat dijumpai dimana saja?

Tapi pernahkah Anda berfikir "Negara mana saja yang mendominasi pembuatan smartphone terbaik di dunia ini" Nah disini kita akan membahas itu tadi, tapi sebelum kalian masuk ke pembahasannya, ada baiknya kalian share, supaya blog ini makin maju dan dapat membarikan wawasan yang luas untuk banyak orang, setuju?


Berikut, negara pembuat ponsel terbaik di dunia:

Kanada



Kanada termasuk kedalam negara dengan pembuat smartphone terbaik di dunia. Mengapa demikian? Di negara inilah smartphone terkenal lahir disini, salah satunya BlackBerry. Memang pada waktu itu sedang jayanya smartphone ini, namun pada tahun selanjutnya ia mengalami penurunan produksi yang menyebabkan produksi smartphone ini menurun.

Blackberry adalah perusahaan yang waktu itu menutup rapat pintu akan kedatangan smartphone berbasis Android, namun perusahaan ini kini harus bertekuk lutut dibawah kekuasaan smartphone berbasis Android yang sekarang ini telah menguasai pasar smartphone dunia. Akan tetapi kanada masihlah negara dengan pembuat smartphone terbaik didunia.

Pembuat ponsel:

  • BlackBerry
  • Mobiado

➧ Taiwan



Siapa sangka Taiwan juga merupakan negara pembuat ponsel terkenal didunia, seperti Acer, ASUS, dan HTC yang sekarang ini tengah merajai seper empat pasar smartphone dunia. Sebagaimana yang kita ketahui, ASUS merupakan produk unggulan, maka tak heran sekarang ini telah beridiri beberapa cabang produksi ASUS di belahan dunia.

Seperti yang kita ketahui, smartphone produksi Taiwan sangatlah bagus dan keren, tidak heran masyarakat Indonesia banyak yang menggunakan smartphone ini. Tidak hanya ASUS, Taiwan juga memproduksi Smartphone lainnya, dan tentunya tidak asing bagi kita? Yaitu Acer, memang smartphone ini tidaklah terkenal, namun produksi laptop yang dikeluarkan Acer mampu menarik para buyer di indonesia khususnya.

Pembuat ponsel:
  • Acer
  • Asus
  • DBTel
  • Dopod
  • E-TEN
  • Foxconn (pembuat ponsel untuk perusahaan lain, seperti Apple, Motorola, Samsung, Sony)
  • HTC

India



India merupakan negara dengan populasi pernduduk terbanyak ke 2 di dunia, namun siapa sangka india adalah penyumbang separuhnya tenaga IT diseluruh dunia. Banyak penduduk india yang mempunyai ponsel, dan ini adalah salah satu keuntungan bagi vendor untuk mendirikan pabrik produksi di negri Bollywood ini. Contohnya saja Huawei, Xiaomi, Lenovo, dan masih banyak lagi. Selain produk cina yang mendirikan pabrik di india, perusahaan asal korea selatan pun ambil bagian dalam melakukan produksi di negri ini. Pada tahun 2015 saja, india telah mendapat pemasukan investor asing yang cukup mengejutkan yakni US$63 Miliar. Wow..!!

Mengenai pembuatan ponsel, India telah menciptakan ponsel yang lumayan bagus dan keren, namun di Indonesia ini tidaklah terkenal dan jarang sekali terdengar. India membuat ponsel seperti Beetel, Karbonn Mobiles, dan lainnya.


Pembuat ponsel:

  • Beetel
  • Karbonnn Mobiles
  • Micromax Mobile
  • Onida Electronics
  • Videocon

➧ Jepang


Semua pasti tau jepang yang merupakan negara maju dengan teknologi yang sangat canggih. Beberapa produk teknologi yang ada dirumah mungkin saja ada yang berasal dari negri sakura ini. Banyak teknologi modern terlahir dinegri ini, sebut saja Sony yang dikenal dengan lini Experianya yang terkenal, LG, dan Fujitsu.

Pengembangan teknologi di negara ini mendukung Jepang untuk sekaligus mengembangkan ponsel pintarnya, banyak sekali ponsel pintar keluaran Jepang yang sudah banyak dipakai dan memiliki spek tinggi dan canggih. Contoh saja Sony yang memiliki spek berkualitas tinggi dan teknologi yang canggih, yang membuat siapa saja ingin memilikinya. Tidak heran, jika jepang menjadi salah satu pembuat ponsel terbaik didunia.

Pembuat ponsel:
  • Fujitsu
  • Kyocera Communications
  • Panasonic
  • Sanyo
  • Sharp
  • Sony Mobile Communications
  • ALDO

➧ Korea Selatan


Korea Selatan adalah salah satu negara terkaya di asia, namun pada tahun 1960 korea selatan mengalami krisis keuangan dan pada saat itu korea selatan menjadi negara termiskin didunia. Namun kini mereka telah lahir kembali, dan menjadi salah satu negara terkaya didunia. Lewat pengembangan teknologi, Korsel kini menjadi negara yang sangat maju dalam bidang teknologi.

Lewat teknologi smartphone nya seperti Samsung, kini korsel menjadi sangat kaya, dan terkenal diseluruh dunia. Smartphone keluaran Korsel sudah menjadi bagian dalam kehidupan masyarakat di Indonesia, banyak sekali yang menggunakan smartphone ini, tidak heran jika sudah banyak toko Samsung di kios-kios daerah kita ini.

Samsung juga sangat cerdik dalam menjajakan produknya didunia maya, lewat beragam drama series, Samsung juga ikut ambil bagian dalam berbagai skenario sehingga produknya kini telah menjadi rajanya smartphone di dunia. Meskipun produksi samsung mengandalkan manufactur outsurcing, lebih dari 50% produksi smartphone Samsung berada dinegara vietnam.

Pembuat ponsel:

  • KT Tech
  • LG
  • Pantech
  • Samsung
  • Hi Max

China


Negara tirai bambu adalah rajanya kelahiran produk ponsel terkenal didunia, sebut saja ponsel pintar Xiaomi yang kini memiliki teknologi kamera sangat bagus. Dengan memiliki tenaga kerja dan bahan baku yang melimpah yang dijual dengan harga murah, produsen dari negara China telah berhasil mencuri perhatian seluruh warga dunia.

Dinegara ini lahir juga ponsel yang sangat bagus dengan teknologi yang canggih, seperti Lenovo, Xiaomi, Oppo, Vivo yang tentunya kalian sudah sangat familiar dengan produk tersebut. Selain membuat ponsel untuk negrinya sendiri, ternyata China juga membuatkan ponsel pintar untuk vendor terkemuka seperti Apple. Wah..!!!

Pembuat ponsel:

  • Lenovo
  • Oppo
  • Vivo
  • Xiaomi
➧ Amerika Serikat



Negara yang dikatakan sebagai pusatnya berkumpul semua bisnis ini ternyata mempunyai produk smartphone keren loh. Sebuat saja Apple, yang setiap keluaran terbarunya pasti sudah banyak ditunggu-tunggu masyarakat dunia, tidak heran jika ponsel keluaran negri Paman Sam ini sudah banyak diminati masyarakat diseluruh dunia. Yang tentunya ponsel khusus orang kaya 😃 hehehe.

Pembuat ponsel:

  • Apple
  • Firefly
  • Garmin
  • Motorola Mobility
  • Palm
  • Sonim

Sebenarnya neagara kita Indonesia sudah bisa memproduksi ponsel, namun ponsel keluaran negara kita tidak terkenal didunia dan hanya mencakup lokal saja. Indonesia membuat ponsel cukup banyak, dan lebih banyak dari Amerika dan Jepang, namun tidaklah terkenal. Ponsel yang dibuat Indonesia adalah Nexian, Evercross, Mito, Polytron, Advan, Axioo, Smartfren, Vitell, Vanera, Esia, IMO, Maxtron, Zyrex, dan Himax. Banyak juga ternyata yah, hehehe.

So, itu tadi ke 7 Negara-negara pembuat ponsel terbaik didunia, semoga menambah ilmu sekaligus dapat menambah wawasan bagi kalian. Well, jika kalian suka dengan artikel ini mohon untuk share yah, agar blog ini dapat menjadi blog yang berkualitas, dan dapat menambah wawasan yang berguna bagi banyak orang. Sekian dan terima kasih sudah membaca artikel ini.

2 comments:

  1. wah mantap.semoga indonesia segera nyusul nih

    ReplyDelete
  2. Gita, sebenernya indonesia udah ada hp yang spek nya bagus dan berkualitas advan contohnya. Sebenernya mantap, cuman pemasaran di indonesia nya ga kedukung, jadi sepi peminat. Hehehe.

    ReplyDelete